Pages

Saturday, July 2, 2016

6 Tips Menambah Semangat Pagi Hari di Hari Kerja


Tentu anda selalu merasa kurang bersemangat saat di pagi hari. Apalagi jika hari senin dimana anda sudah membayangkan jalanan yang macet, pekerjaan yang menumpuk disertai aktifitas yang membosankan. Tetapi buang dulu pikiran negatif anda tetang yang belum terjadi. Sebelum membayangkan hal tersebut lebih baik lakukan hal di bawah ini :

1. Tidur Tidak Larut dan Bangun Pagi
Tidur merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia yang menurut para ahli fungsinya justru lebih penting. Tidur terlalu larut bisa membuat kesehatan anda terganggu dan tentunya juga merusak mood anda di pagi hari, karna jam tidur anda berkurang sedangkan anda harus bangun pagi untuk berkerja.

2. Berdoa
Dengan berdoa di pagi hari membuat perasaan anda lebih tenang dan nyaman dengan aktivitas yang akan anda jalani.

3. Motivasi
Membayangkan hal dan tujuan indah yang ingin anda lakukn hari ini dan bayangkan perasaan saat anda benar-benar berhasil melakukannya

4. Mendengarkan Lagu
Bagi beberapa orang, mendengarkan lagu adalah hal yang bisa meningkatkan mood sepanjang hari, terutama jika mendengarkannya di pagi hari. Dengan membangun mood yang baik di pagi hari juga bisa membuat kamu terus bersemangat seharian.

ini beberapa lagu yang suka saya dengarkan pagi hari :
  • The Script - Superheroes
  • Counting Stars - One Republic
  • Feeling Good - Michael Buble
  • It's My Life - Bon Jovi
  • Happy - Pharrel Williams
5. Mandi, Sarapan
Dengan mandi di pagi hari membuat anda lebih segar dan bersemangat, ditambah dengan sarapan yang cukup untuk menunjang aktifitas anda.

6. Bersikap Positif dan Ceria
Tidak ada salah nya menegur orang atau teman yang anda temui sembarikan memberikan senyum anda sehingga membuat atmosfir suasana lebih ceria dan positif.

0 comments:

Post a Comment